Skip to main content

Mengenal lebih jauh tentang @america



Tentang @america

Awal berdirinya  Atamerica atau juga lazim ditulis @america adalah pusat kebudayaan Amerika Serikat yang terletak di lantai 3 Pacific Palace, SCBD, Jakarta. @america resmi didirikan pada Desember 2010  yang diresmikan oleh Wakil Menteri Luar Negeri Amerika Serikat untuk diplomasi publik, penerbangan dan kebudayaan Judith A. McHale. dengan tujuan mengenalkan Amerika Serikat melalui diskusi, pertunjukan budaya, debat, kompetisi, dan pameran


Di @america pengunjung dapat menemukan teknologi yang mutakhir dan belajar lebih banyak lagi tentang Amerika Serikat. Melalui diskusi, webchats, pertunjukkan budaya, perdebatan, kompetisi, dan pameran. Pengunjung dapat merasakan yang terbaik dari Amerika.



Pusat kebudayaan ini adalah yang pertama kali di dunia yang dibangun dengan teknologi canggih. Pengunjung bisa mengakses informasi melalui layar sentuh berukuran lebar, penggunaan ipad dan jaringan wifi secara cuma-cuma, panggung pertunjukan dengan layar presentasi, dan. Seluruh event di @america bebas pendaftaran dan tidak dipungut bayaran.

Lokasi:
@america 
Pacific Place Mall 3rd Floor #325
Jendral Sudirman Kav. 52-53
Kebayoran Baru
Central Jakarta, 12190
Email: webmaster@atamerica.info

Jam Operasi:
Hari: 7 hari dalam seminggu, termasuk libur
Jam: 13:00 - 21:00
Tarif masuk: Gratis
Pusat kebudayaan @america buka 365 hari dalam setahun, termasuk hari libur

Kebijakan Peraturan
1. Secara keseluruhan diberikan secara gratis
2. Anak dibawah umur 13tahun harus diiringi oleh satu orang tua atau wali
3. Tidak diperkenankan membawa makanan dan minuman
4. Semua item harus diperiksa kedalam sebuah loker pada saat kedatangan dan hanya perangkat elektronik genggam yang diperkenankan memasuki @america
5.Jika pengunjung membawa kereta dorong harap memberitahu kepada keamanan
6. Pengunjung dengan kursi roda. Silahkan bertanya kepada keamanan saat kedatangan.

Keamanan
Pengunjung diperiksa melalui pintu tebal dalam barisan satu arah dan diperiksa dengan metal detektor sebanyak dua kali. Seluruh barang bawaan dan tas wajib dititpkan diloker tembus pandang sebelum memasuki ruang tunggu.

Fasilitas

1. Mesin Google Earth Berukuran Raksasa


 Mesin Google Earth ukuran raksasa yang disebut Liquid Galaxy yang memungkinkan pengunjung  mengeksplorasi seisi bumi, antariksa, hingga kedalaman laut.

2. Layar live tweeting





Layar live tweeting adalah layar raksasa yang berisikan informasi tentang illnois, demokrasi, masyarakat sipil di Amerika Serikat dan pengusaha di Amerika Serikat.

3. Ruang Theater


3. Membership Counter

Membership Counter @america tersedia pada situs, yang berada di pameran wilayah. Disini pengunjung bisa bergabung dalam kegiatan program keanggotaan dan menerima setiap update eksklutif dan program acara khusus.@america menerima Anda dan komunitas Anda untuk menyumbangkan topik dan ide  program, menjadikan @america sebagai pusat kebudayaan pertama yang terfokus pada pengunjung (user-drive) di Jakarta. Untuk mengunjungi dan mendaftar online, mohon kunjungi bagian Membership.

4. Ruang Baca
5. Free Wifi dan Ipad
@america punya seratus lebih iPad yang bisa dipinjam gratis untuk mengakses berbagai informasi tentang AS di sini. Sebagai syarat, peminjam harus lebih dulu menjadi member, dan cukup meninggalkan kartu identitas saat meminjam. Dan untuk menjadi member juga gratis

Peran @america bagi masyarakat adalah mengajak masyarakat untuk mengenal lebih dekat dengan kebudayaan dan sejarah di Amerika Serikat. Dan Education USA memberikan pendidikan gratis ketika anda berkunjung ke @america pengunjung dapat lebih banyak informasi tentang belajar di Amerika Serikat. Amerika Serikat menyambut baik warga negara Indonesia yang ingin belajar di US, ada banyak beasiswa dan bantuan beasiswa untuk siswa yang ingin belajar di Amerika Serikat. Dan masih banyak lagi manfaat yang didapat saat mengunjugi @america.

Yang akan saya lakukan untuk Universitas Gunadarma kedepannya dalam rangka memajukan Universitas Gunadarma adalah memperkenalkannya kepada masyarakat luas tentang keunggulan yang dimiliki Universitas Gunadarma terutama siswa/i SMA dan SMK Sederajat yang akan melajutkan studynya

Dan ini dokumentansi saya saat berkunjung ke @america



sumber:
http://atamerica.or.id/
http://nasional.republika.co.id/berita/nasional/umum/14/06/02/n6ier1-mengenal-as-lebih-dekat-di-america